MOTION GRAPHICS KURAMBIK SUNGAI PUA KHAS MINANGKABAU
Abstract
Perancangan motion graphic ini bertujuan untuk menciptakan sebuah model video motion graphic yang kreatif dan komunikatif sebagai media yang efektif dalam memberikan informasi dan edukasi mengenai senjata kurambik khas Minangkabau. Metode perancangan yang digunakan adalah metodeĀ kotak kaca atau disebut dengan glass box method. Glass box method merupakan metode berpikir secara rasional yang secara objektif dan sistematis dalam menelaah sesuatu hal secara logis dan terbatas dari pikiran dan pertimbangan yang tidak rasional. Kurambik adalah senjata tradisional khas Minangkabau yang sudah mulai tidak dikenal oleh masyarakat dikarenakan kurangnya media penyampaian informasi terkait media tersebut. Untuk itu, maka dibuatlah motion graphics sebagai media penyampaian informasi berupa audio visual. Analisis data yang digunakan adalah analisis 5W + 1H. Didukung dengan berbagai media pendukung untuk memperkenalkan Kurambik Sungai Pua Khas Minangkabau seperti: poster, x-banner, t-shirt, totebag, kotak CD, cover CD, mug, social media (Instagram), stiker.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.